Search

Dolar AS Lanjut Naik Tipis, Data Utama Inflasi Tarik Atensi Investor

Dolar AS Lanjut Naik Tipis, Data Utama Inflasi Tarik Atensi Investor © Reuters.

Oleh Peter Nurse

Investing.com - Amerika Serikat masih naik tipis pada Kamis (10/06) petang, di tengah perdagangan yang hati-hati lantaran trader akan mengamati data inflasi utama AS dan pertemuan ECB untuk mencari petunjuk arah tren di masa depan.

Pada pukul 13.55 WIB, indeks dolar AS naik tipis 0,03% di 90,148 menurut data Investing.com.

melemah tipis 0,06% ke 1,2171, turun 0,13% di 109,47, turun tipis 0,02% ke 1,4114 dan menguat 0,165 di 0,7742.

Dari Indonesia, rupiah menguat tipis 0,09% di 14.237,5 hingga pukul 14.03 WIB.

Aktivitas di pasar valuta asing telah bergerak terbatas sepanjang minggu, membuat mata uang utama mayoritas terjebak dalam kisaran ketat. Ini terjadi lantaran trader hati-hati menunggu rilis data harga konsumen dari Departemen Tenaga Kerja AS untuk bulan Mei.

Laporan bulan lalu menunjukkan harga konsumen meningkat paling besar dalam hampir 12 tahun di bulan April, dan itu mempertanyakan proyeksi Federal Reserve bahwa tekanan inflasi saat ini akan bersifat sementara dan dengan demikian stimulus moneter harusnya tetap ada untuk beberapa waktu.

Laporan kuat lainnya akan meningkatkan tekanan bagi bank sentral untuk bertindak lebih jauh, berpotensi menaikkan imbal hasil olbigasi AS dan mendorong untuk keuntungan dolar.

Para ekonom memperkirakan telah naik 0,4% pada bulan Mei, kenaikan tahunan sebesar 4,7% untuk angka utama. , yang mengecualikan kenaikan harga dari sektor makanan dan energi yang volatil, terlihat naik 0,4% pada bulan tersebut, 3,4% pada tahun ini.

"Kita kemungkinan akan mengalami kejutan inflasi lainnya," kata analis di Nordea, dalam catatan, menunjuk kepada dua komponen utama yang harus diperhatikan dalam laporan inflasi inti, kenaikan harga yang terkait dengan mobil bekas dan sewa.

“Jika sewa komponen tempat tinggal mencapai 2,5% (kami menemukan kemungkinan itu dalam beberapa bulan mendatang) dan komponen mobil bekas mencetak 50% YoY, maka Anda sudah memiliki dorongan yang dapat membawa inflasi inti di atas 4%. Ini jelas di atas konsensus awal di 3,4%. Ini adalah skenario risiko untuk Mei, tetapi tampaknya cukup layak dalam laporan terbaru Juni.”

Peristiwa besar lainnya pada hari Kamis adalah keputusan kebijakan terbaru oleh , di mana investor dengan hati-hati mengamati setiap petunjuk tentang perlambatan yang akan segera terjadi pada program pembelian obligasinya.

“Kala Dewan Pengatur ECB tetap terpecah, mayoritas kemungkinan akan mendukung keputusan untuk terus membeli obligasi mendekati kecepatan saat ini, karena pemulihan belum pada pijakan yang kokoh,” kata Nordea, dalam catatan lain.

Adapun, naik tipis 0,01% ke 1,2110 pukul 14.02 WIB setelah memutuskan pada hari Rabu untuk meninggalkan suku bunga utamanya pada posisi terendah dalam sejarah sambil mempertahankan laju pembelian obligasi saat ini.

Langkah ini mengalihkan fokus kepada pertemuan bulan depan, di tengah meningkatnya ekspektasi untuk pengurangan lain dalam stimulus darurat.

Bank sentral Kanada adalah salah satu yang pertama dari negara maju yang beralih kepada kebijakan yang kurang ekspansif pada bulan April, ketika mempercepat jadwal untuk kemungkinan kenaikan suku bunga dan mengurangi pembelian obligasinya.

Adblock test (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Dolar AS Lanjut Naik Tipis, Data Utama Inflasi Tarik Atensi Investor"

Post a Comment

Powered by Blogger.