Search

Forex - Dolar Sentuh Level Tertinggi 6 Bulan vs Yen

© Reuters.  Dolar Sentuh Level Tertinggi 6 Bulan vs Yen © Reuters. Dolar Sentuh Level Tertinggi 6 Bulan vs Yen

Investing.com - Dolar merayap naik ke level baru tertinggi enam bulan vs yen pada hari Kamis dan stabil terhadap sejumlah mata uang karena kenaikan solid dalam laporan baru inflasi Amerika Serikat memperkuat ekspektasi untuk dua kenaikan suku bunga tambahan oleh Federal Reserve tahun ini.

bertambah 0,35% pada 112,37 pukul 14.39 WIB, level terkuat 10 Januari, setelah naik sekitar 1% pada sesi sebelumnya.

Harga produsen AS membukukan keuntungan tahunan terbesar selama enam setengah tahun pada bulan Juni, Departemen Tenaga Kerja AS melaporkan Rabu. Hal ini menambah tanda-tanda kekuatan dalam ekonomi.

Investor sekarang mengamati data inflasi harga konsumen AS yang dijadwalkan rilis pada hari ini.

Data ekonomi yang optimis tersebut membantu mengimbangi kekhawatiran atas ketegangan perdagangan internasional. Perselisihan perdagangan antara AS dan China telah meningkat pada hari Rabu setelah Washington mengancam akan menjatuhkan tarif 10% atas impor China senilai $200 miliar.

Tarif saling balas telah memicu kekhawatiran bahwa dua ekonomi terbesar dunia itu dapat jatuh ke dalam perang dagang habis-habisan, yang ditakutkan oleh para investor dapat memukul pertumbuhan global.

, yang mengukur kekuatan greenback terhadap enam mata uang utama, stabil di dekat level tertinggi satu minggu di 94,44, setelah naik 0,67% pada hari Rabu.

Euro beranjak lebih tinggi, dengan bertambah 0,12% ke 1,1687, masih jauh di bawah level tertinggi tiga setengah minggu ini di 1,1790.

Pound juga merangkak naik, di mana terakhir bertahan di 1,3215 dan investor menunggu publikasi pemerintah Inggris terkait Brexit, yang akan menguraikan hubungan masa depan yang diinginkan dengan Uni Eropa.

Dolar Kanada stabil di dekat level tertinggi satu setengah minggu, ada di 1,3201, sehari setelah bank sentral negara itu menaikkan suku bunga dan mengutip pasar tenaga kerja yang kuat serta inflasi yang sesuai target.

Dolar Australia yang sensitif terhadap perdagangan terdorong lebih tinggi, dengan menguat ke 0,22% untuk diperdagangkan pada 0,7384.

Disklaimer: Fusion Media would like to remind you that the data contained in this website is not necessarily real-time nor accurate. All CFDs (stocks, indexes, futures) and Forex prices are not provided by exchanges but rather by market makers, and so prices may not be accurate and may differ from the actual market price, meaning prices are indicative and not appropriate for trading purposes. Therefore Fusion Media doesn`t bear any responsibility for any trading losses you might incur as a result of using this data.

Fusion Media or anyone involved with Fusion Media will not accept any liability for loss or damage as a result of reliance on the information including data, quotes, charts and buy/sell signals contained within this website. Please be fully informed regarding the risks and costs associated with trading the financial markets, it is one of the riskiest investment forms possible.

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Forex - Dolar Sentuh Level Tertinggi 6 Bulan vs Yen"

Post a Comment

Powered by Blogger.