Search

Forex - Dolar Menghentak Tinggi, Yen Stabil dalam Perdagangan Hati-Hati

© Reuters.  Dolar masih menguat dan yen tenang pada hari Selasa © Reuters. Dolar masih menguat dan yen tenang pada hari Selasa

Investing.com - Dolar sedikit menghentak tinggi terhadap sejumlah mata uang pada hari Selasa dan safe haven yen tetap stabil dalam perdagangan yang berhati-hati dibayangi meningkatnya imbal hasil obligasi AS serta kekhawatiran atas prospek pertumbuhan global yang membebani minat aset risiko.

, yang mengukur kekuatan greenback terhadap enam mata uang utama, menguat 0,17% ke 95,60 pada pukul 14.57 WIB, tidak jauh dari level tertinggi enam minggu di level 95,78 yang dicapai pada hari Minggu.

Permintaan dolar kembali didukung setelah pergerakan lebih tinggi pada yield Treasury AS terus berlanjut, meskipun pada laju yang lebih lambat dari minggu lalu, sehingga mengirimkan imbal hasil ke puncak tujuh tahun baru.

Aksi jual Treasury telah dipicu oleh ekspektasi kemungkinan kenaikan suku bunga yang lebih cepat dari Federal Reserve. Kenaikan imbal hasil obligasi telah memukul permintaan bagi saham-saham selama sesi terakhir dan itu telah memperburuk minat aset risiko.

Safe haven yen bertahan stabil terhadap dolar, dengan berada di 113,30 dan investor juga fokus pada dampak ekonomi perang perdagangan AS-China dan kekhawatiran atas situasi politik di Eropa.

Dana Moneter Internasional memotong perkiraan pertumbuhan global pada hari Selasa, serta memperingatkan bahwa konflik perdagangan mulai berdampak serius pada ekonomi global.

IMF menurunkan prospeknya bagi AS, China, Uni Eropa dan Inggris, serta mengatakan sekarang mengharapkan ekonomi global untuk berekspansi hanya 3,7% pada tahun 2018 dan 2019, turun dari 3,9% sebelumnya.

Euro melayang di dekat posisi terendah satu setengah bulan minggu lalu, dengan tergelincir 0,14% ke 1,1475 di tengah kekhawatiran bahwa rencana belanja pemerintah Italia bisa memicu putaran lain krisis utang negara.

Mata uang tunggal ini juga melemah terhadap yen, di mana berkutat di 130,06, dan berada di dekat area terendah hampir satu bulan pada bulan sebelumnya di 129,51.

Sentimen terhadap euro juga terpukul setelah data yang menunjukkan bahwa ekspor Jerman turun tak terduga pada bulan Agustus, dan itu menambah kekhawatiran atas hilangnya momentum pada perekonomi terbesar di zona euro.

Sterling tertekan melemah dan mundur 0,11% ke 1,3075 di bawah ketidakpastian yang sedang berlangsung dari kesepakatan seperti apa yang akan Inggris amankan sebelum minggat dari Uni Eropa.

Disklaimer: Fusion Media would like to remind you that the data contained in this website is not necessarily real-time nor accurate. All CFDs (stocks, indexes, futures) and Forex prices are not provided by exchanges but rather by market makers, and so prices may not be accurate and may differ from the actual market price, meaning prices are indicative and not appropriate for trading purposes. Therefore Fusion Media doesn`t bear any responsibility for any trading losses you might incur as a result of using this data.

Fusion Media or anyone involved with Fusion Media will not accept any liability for loss or damage as a result of reliance on the information including data, quotes, charts and buy/sell signals contained within this website. Please be fully informed regarding the risks and costs associated with trading the financial markets, it is one of the riskiest investment forms possible.

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Forex - Dolar Menghentak Tinggi, Yen Stabil dalam Perdagangan Hati-Hati"

Post a Comment

Powered by Blogger.