Search

Forex - Dolar Sentuh Tertingggi 16 Bulan, Kekhawatiran Brexit Tekan Pound

© Reuters.  © Reuters.

Investing.com - Dolar meningkat ke level tertinggi 16 bulan terhadap sejumlah mata uang pada hari Senin di tengah ekspektasi bagi Federal Reserve untuk terus menaikkan suku bunga pada bulan Desember dan seterusnya, sementara kekhawatiran atas Brexit telah menekan pound beranjak rendah.

- yang mengukur kekuatan greenback terhadap enam mata uang utama - naik 0,55% ke 97,28 pada pukul 14.56 WIB, dan itu merupakan harga tertinggi sejak Juni 2017. Indeks telah meningkat ke level tertinggi tiga minggu berturut-turut dan menanjak 0,48% minggu lalu.

Permintaan dolar tersebut didukung setelah Fed mengindikasikan pekan lalu bahwa suku bunga kemungkinan akan meningkat pada bulan Desember dan juga pada awal 2019 setelah perekonomian AS terlihat semakin kuat.

Dolar menguat ke level tertinggi lima minggu terhadap yen, dengan meningkat 0,3% ke 114,16.

Pound melemah tajam terhadap greenback, tertekan 0,8% menjadi 1,2868.

Penurunan sterling itu datang di tengah laporan bahwa Perdana Menteri Inggris Theresa May telah membatalkan rapat kabinet direncanakan pada Senin ini untuk menyetujui kesepakatan Brexit di tengah meningkatnya ketegangan di antara kabinetnya atas rencana untuk keluar dari Uni Eropa.

Pound juga melemah terhadap euro, di mana bertambah 0,33% ke 0,8763.

Euro melemah terhadap dolar menguat, dengan anjlok 0,6% menjadi 1,1267.

Mata uang tunggal tetap di bawah tekanan di tengah kisruh yang sedang berlangsung antara Brussels dan Roma setelah Komisi Eropa menolak anggaran Italia untuk 2019 bulan lalu karena melanggar peraturan fiskal Eropa.

Pemerintah Italia sampai hari Selasa akan menyerahkan rencana anggaran yang telah direvisi.

Disklaimer: Fusion Media would like to remind you that the data contained in this website is not necessarily real-time nor accurate. All CFDs (stocks, indexes, futures) and Forex prices are not provided by exchanges but rather by market makers, and so prices may not be accurate and may differ from the actual market price, meaning prices are indicative and not appropriate for trading purposes. Therefore Fusion Media doesn`t bear any responsibility for any trading losses you might incur as a result of using this data.

Fusion Media or anyone involved with Fusion Media will not accept any liability for loss or damage as a result of reliance on the information including data, quotes, charts and buy/sell signals contained within this website. Please be fully informed regarding the risks and costs associated with trading the financial markets, it is one of the riskiest investment forms possible.

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Forex - Dolar Sentuh Tertingggi 16 Bulan, Kekhawatiran Brexit Tekan Pound"

Post a Comment

Powered by Blogger.